Tampak depan Hotel Hollywood di Riau

Kisruh Lampu Merah Bandara, Apa yang Terjadi Selama Sepekan Ini

Kisruh Lampu Merah Bandara, Apa yang Terjadi Selama Sepekan Ini
Screenshot

Kondisi Traffic Light di Simpang Bandara

Pekanbaru – Traffic light di Simpang Tiga Bandara Sultan Syarif Qasim, Kecamatan Bukit Raya, Kota Pekanbaru, mengalami kerusakan sejak sepekan terakhir.

Kerusakan tersebut menyebabkan lampu hijau yang berfungsi memberi isyarat jalan bagi pengendara tidak menyala.

Seorang warga Pekanbaru, H. Mardiantos, mengungkapkan keprihatinannya terhadap kondisi tersebut.

Ia berujar, kerusakan traffic light bisa membahayakan pengguna jalan, terutama pada jam-jam sibuk.

“Sudah sepekan terakhir traffic light di simpang tiga bandara tidak berfungsi dengan baik. Lampu hijau tidak hidup, ini tentu berisiko menimbulkan kecelakaan,” ujar H. Mardiantos, warga Pekanbaru asal Sijunjung, Sumatera Barat, kepada Riauexpose.com, Jumat (1/8) pagi.

Menurutnya, jika kondisi ini dibiarkan berlarut-larut, potensi laka lantas (kecelakaan lalu lintas) akan semakin besar. Apalagi, persimpangan tersebut dikenal cukup ramai dilewati kendaraan dari dan menuju bandara.

Menanggapi hal ini, Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Kota Pekanbaru, Sunarko, saat dihubungi awak media menyatakan bahwa pihaknya belum mendapatkan laporan terkait kerusakan tersebut.

“Terima kasih infonya, segera kami teruskan ke teknisi di lapangan,” ujar Sunarko singkat dalam percakapan via panggilan WhatsApp.

Warga kota bertuah berharap pihak terkait segera menindaklanjuti agar keamanan dan keselamatan lalu lintas di area tersebut tetap terjaga.

53 / 100 Skor SEO
https://riauexpose.com/wp-content/uploads/2024/06/Merah-Ilustratif-Modern-Dirgahayu-Bhayangkara-Instagram-Story_20240629_090843_0000.png