Tampak depan Hotel Hollywood di Riau

Kapolri Siapkan Pengganti Agus Andrianto Pasca Dilantik Presdien Menjadi Mentri

Kapolri Siapkan Pengganti Agus Andrianto Pasca Dilantik Presdien Menjadi Mentri

Komisaris Jenderal Polisi Agus Andrianto (ist).

Jakarta — Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo tengah mempersiapkan sosok baru untuk menggantikan Komisaris Jenderal Polisi Agus Andrianto yang baru saja diangkat menjadi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan dalam Kabinet Merah Putih. Proses pemilihan ini masih berlangsung , mengingat pentingnya posisi Wakil Kapolri dalam menjaga stabilitas kepemimpinan di tubuh Polri.

Asisten Kapolri Bidang Sumber Daya Manusia, Irjen Polisi Dedi Prasetyo, menyampaikan bahwa proses pemilihan pengganti Agus Andrianto sepenuhnya berada di tangan Kapolri. “Penunjukan Wakapolri adalah wewenang penuh dari Kapolri. Saat ini kita masih menunggu keputusan beliau,” ungkap Dedi saat Senin (23/10) lalu.

Jendral bintang dua itu menjelaskan, posisi Wakapolri akan diisi oleh seorang perwira tinggi yang sudah memiliki pengalaman dan kapasitas yang mumpuni. Namun, sampai saat ini, belum ada nama yang secara resmi disebut sebagai calon kuat pengganti Komjen Agus Andrianto.

“Yang pasti, sosok yang dipilih nanti adalah yang sudah memahami kebutuhan dan tantangan Polri ke depan,” tambah Dedi.

Pergantian Wakapolri ini menyusul pelantikan Agus Andrianto sebagai Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan dalam kabinet baru pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.

Pelantikan Agus berlangsung pada Senin pagi di Istana Negara, Jakarta Pusat, berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 133/P Tahun 2024.

Komjen Agus Andrianto sendiri dikenal sebagai sosok yang memiliki rekam jejak yang panjang dan pengalaman luas di kepolisian. Kinerjanya yang solid selama menjabat Wakapolri membuat dirinya dipercaya untuk mengemban tanggung jawab yang lebih besar di pemerintahan.

“Kami sangat mengapresiasi dedikasi dan pengabdian beliau di Polri. Tentu kami berharap beliau bisa sukses di posisi barunya,” ujar Dedi.

Sementara itu, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo diharapkan segera mengumumkan nama pengganti Agus dalam waktu dekat. Proses ini dinilai sangat penting untuk menjaga kesinambungan dalam tubuh Polri, terutama di tengah tantangan keamanan yang semakin kompleks.

“Kami percaya, Kapolri akan menunjuk orang yang tepat untuk mendampingi beliau. Pemilihan ini tentunya mempertimbangkan berbagai aspek, baik dari sisi profesionalisme, loyalitas, maupun kapasitas kepemimpinan,” tutup Dedi memungkasi.

https://riauexpose.com/wp-content/uploads/2024/06/Merah-Ilustratif-Modern-Dirgahayu-Bhayangkara-Instagram-Story_20240629_090843_0000.png