Pekanbaru – Menyusul insiden yang melibatkan sekelompok pria mengaku debt collector terhadap seorang wanita di depan Mapolsek Bukit Raya, Kapolda Riau, Irjen Pol Herry Heryawan, mengambil langkah cepat dengan melakukan rotasi kepemimpinan di lingkungan Polresta Pekanbaru.
Kompol David Ricardo secara resmi ditunjuk sebagai Kapolsek Bukit Raya yang baru, menggantikan Kompol Syafnil.
Sebelumnya, Kompol David Ricardo menjabat sebagai Kabagops Polresta Pekanbaru, dan dikenal memiliki pengalaman dalam penanganan operasional kepolisian di Polresta Pekanbaru.
Sementara itu, Kompol Syafnil kini dimutasi ke Polda Riau dalam rangka pembinaan dan evaluasi internal.
Pergantian ini juga berdampak pada posisi Kabagops Polresta Pekanbaru yang kini diisi oleh Kompol Noak Pembina Aritonang, sebelumnya menjabat Kabagrenmin Bidpropam Polda Riau.
Kabid Humas Polda Riau, Kombes Pol Anom Karibianto, menjelaskan bahwa langkah ini merupakan bagian dari komitmen Polda Riau untuk memastikan pelayanan publik tetap berjalan optimal dan profesional.
“Pergantian ini merupakan upaya menjaga kepercayaan masyarakat dan sebagai bagian dari peningkatan kualitas pelayanan,” ujarnya.
Selain rotasi jabatan, Bidang Propam Polda Riau juga melakukan pemeriksaan terhadap sejumlah anggota yang bertugas saat insiden terjadi.
Hal ini untuk memastikan adanya evaluasi menyeluruh atas prosedur pengamanan dan penanganan peristiwa yang terjadi Sabtu dini hari, 19 April 2025.
Dalam pernyataannya, Irjen Pol Herry Heryawan menegaskan bahwa pihaknya tidak akan mentolerir segala bentuk tindakan yang berpotensi mengganggu ketertiban dan keamanan masyarakat.
Jenderal polisi bintang dua itu juga mengimbau seluruh jajaran kepolisian untuk terus meningkatkan kewaspadaan serta merespons situasi di lapangan dengan cepat dan tepat.
“Kami berkomitmen untuk menjaga situasi kamtibmas yang kondusif dan memastikan aparat kepolisian hadir sebagai pelindung masyarakat,” tegas Kapolda.
Rotasi ini diharapkan menjadi momen untuk memperkuat sinergi dan integritas jajaran kepolisian, khususnya dalam menghadirkan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat Pekanbaru dan sekitarnya.











