Riau, Siak  

Bupati Afni Redam Aksi Warga Minas, Pastikan Jalan Rusak Dikerjakan Hari Ini

Bupati Afni Redam Aksi Warga Minas, Pastikan Jalan Rusak Dikerjakan Hari Ini
Screenshot

Bupati Afni Redam Aksi Warga Minas

Siak – Aksi blokade jalan oleh ratusan warga Minas, Kabupaten Siak, yang berlangsung sejak Senin  (15/9)pagi akhirnya berakhir.

Warga bersedia membuka akses setelah Bupati Siak, Dr. Afni Z, turun langsung ke lokasi dan memberikan kepastian perbaikan jalan.

Sejak pukul 06.30 WIB, warga memblokir ruas jalan vital menuju Perawang di Simpang Minas. Mereka kesal karena jalan rusak parah tak kunjung diperbaiki pemerintah provinsi.

Situasi baru mencair saat Bupati Afni tiba sekitar pukul 12.00 WIB bersama Anggota DPRD, Camat Minas, Kasat Lantas, dan perwakilan PUPR Riau.

Di hadapan warga, Afni berusaha menenangkan emosi yang sudah memuncak. Orang nomor satu di negeri istana itu bilang bahwa pemerintah provinsi tidak tinggal diam dan akan segera memberi solusi.

“Saya sudah berkoordinasi dengan Gubernur Riau. Perbaikan dimulai hari ini juga. Alat berat sedang dalam perjalanan ke sini,” kata Afni dengan lantang.

Pernyataan itu segera dibenarkan oleh perwakilan PUPR Riau yang hadir bersamanya.

“Benar, alat berat sudah bergerak dan akan langsung bekerja setelah tiba di lokasi,” ujar pejabat PUPR berseragam dinas itu.

Dalam kesempatan itu, Afni juga membahas minimnya kontribusi pajak dari kendaraan truck ODOL yang kerap melintas di ruas jalan Minas-Perawang tersebut.

“Saya lihat sepanjang dua kilometer antrean truk, hanya dua unit berplat BM (Riau). Selebihnya plat luar daerah. Artinya, pajak kendaraan yang jadi sumber perbaikan jalan ini sangat minim,” sindir Afni.

Tidak hanya itu, Afni juga mengungkapkan bahwa Pemprov Riau sudah merencanakan pembangunan jalan rigid sepanjang 3,8 kilometer mulai dari Simpang Minas hingga Jembatan Ukai pada tahun 2026 mendatang.

Menurutnya, hal itu merupakan kabar baik yang patut disyukuri warga Kabupaten Siak.

“Kalau pembangunan jalan rigid ini terealisasi, kita warga Siak harus merasa sangat bersyukur. Banyak daerah lain yang menginginkan hal serupa, tapi belum tercapai juga,” ujar Afni di hadapan massa aksi.

Penjelasan dari Bupati Siak siang itu membuat warga merasa lega. Mereka menilai aspirasi yang selama ini disuarakan akhirnya benar-benar didengar. Sejumlah tokoh masyarakat pun menyampaikan terima kasih atas respons cepat pemerintah daerah dan juga Pemprov Riau.

“Yang kami inginkan sederhana, jalan ini segera diperbaiki. Syukurlah, akhirnya ada kepastian langsung dari Bupati dan pemerintah provinsi,” kata seorang warga kepada Bupati Afni.

Sekitar pukul 13.00 WIB, warga sepakat membuka blokade. Jalan kembali normal dan kendaraan besar maupun kecil bisa melintas dari Simpang Perawang menuju Minas maupun sebaliknya. Meski begitu, warga menegaskan akan terus mengawal janji pemerintah hingga perbaikan benar-benar terealisasi.

Exit mobile version