Tampak depan Hotel Hollywood di Riau

Disenggol Truck, Mahasiswi Asal Sumbar Meregang Nyawa di Persimpangan Garuda Sakti

Disenggol Truck, Mahasiswi Asal Sumbar Meregang Nyawa di Persimpangan Garuda Sakti

TKP Lakalantas yang Menewaskan Mahasiswi Asal Sumbar

PEKANBARU.~ Persimpangan Garuda Sakti, Kecamatan Binawidya, kota Pekanbaru, Riau, kembali makan korban jiwa.

Insiden kecelakaan maut antara sepeda motor Honda Beat Street BA 5082 TH dan dump truk BA 8264 MU kembali terjadi Selasa (29/7/2025) sekira pukul 12.53 WIB.

Akibat Kecelakaan ini, penumpang sepeda motor yang tercatat sebagai seorang mahasiswi asal Pasaman Barat, Sumbar meninggal dunia di lokasi kejadian.

Kasat Lantas Polresta Pekanbaru, Kompol I Made Juni Artawan mengatakan, korban merupakan mahasiswi (18) asal Pasaman Barat. Korban mengalami luka berat pada bagian kening, wajah, dan bahu kiri. 

“Korban dinyatakan meninggal dunia di lokasi dan jenazah kemudian dibawa ke RSUD Arifin Ahmad Pekanbaru,” ujar Kasat, Selasa (29/7/2025).

Sepeda motor tersebut dikendarai oleh Wildanul Ikram, mahasiswa berusia 18 tahun asal Lubuk Basung, Kabupaten Agam. Sementara dump truck dikemudikan oleh Deri Arelfi (27), warga Pangkalan Koto Baru, dengan Beno Adrian (26), warga Tambang, sebagai penumpangnya.

“Sepeda motor yang dikendarai Wildanul bersama korban Athyfa melaju dari arah timur ke barat di Jalan HR Soebrantas. Saat mendekati lampu lalu lintas di Simpang Garuda Sakti, sepeda motor tersebut bersenggolan dengan dump truck yang melaju di jalur yang sama dan dari arah yang sama, hingga menyebabkan korban terjatuh dari sepeda motor,” katanya.

Saat ini, penyelidikan lebih lanjut masih dilakukan guna mengetahui penyebab pasti kecelakaan.

Satlantas Polresta Pekanbaru mengimbau pengguna jalan agar lebih berhati-hati, khususnya saat melintasi persimpangan padat seperti Simpang Garuda Sakti yang merupakan akses lintasan Truck besar.

https://riauexpose.com/wp-content/uploads/2024/06/Merah-Ilustratif-Modern-Dirgahayu-Bhayangkara-Instagram-Story_20240629_090843_0000.png