Warga Perawang Saat Berolahraga di GOR Tualang (ist)
SIAK – Gedung Olahraga (GOR) Tualang yang terletak di Km 9, tepat di sebelah Kantor Camat Tualang, kini menjadi pusat aktivitas olahraga bagi warga Perawang dan sekitarnya.
Setiap pagi dan sore hari, GOR Tualang dipenuhi oleh warga dari berbagai kalangan usia yang antusias menjaga kebugaran tubuh mereka.
Sejumlah aktivitas seperti joging dan latihan memanah menjadi pemandangan umum di GOR Tualang sejak enam bulan terakhir.
Mulai dari anak-anak, remaja, hingga orang dewasa, semua berbaur dalam semangat untuk hidup sehat.
“GOR Tualang adalah tempat yang menyenangkan untuk olahraga. Selain aman dari hiruk-pikuk kendaraan bermotor, di sini juga bebas dari polusi udara,” ungkap Vivi, seorang siswi SDN 006 Tualang yang rutin joging bersama orang tuanya minimal tiga kali dalam sepekan. Selasa (14/1).
Vivi juga mengajak warga lainnya untuk menjadikan olahraga sebagai kebiasaan sehari-hari.
“Dengan rutin berolahraga, tubuh kita menjadi lebih sehat dan segar. Saya harap lebih banyak orang yang datang ke GOR ini untuk joging atau berolahraga lainnya,” ujar bocah yang bercita-cita menjadi Polwan itu.
Selain itu, Vivi juga menyampaikan harapannya agar Pemkab Siak lebih memperhatikan kebersihan di lingkungan GOR Tualang serta menambah fasilitas olahraga lainnya.
“Kalau tempatnya bersih, pasti lebih nyaman dan kita juga lebih betah berolahraga di sini,” sambung Vivi.
Tak hanya berharap kepada pemerintah, Vivi juga mengajak warga yang berolahraga di GOR Tualang untuk selalu menjaga kebersihan dengan tidak membuang sampah sembarangan.
“Kalau kita semua sadar akan pentingnya menjaga kebersihan, tempat ini pasti akan semakin asri dan menyenangkan,” katanya lagi.
Semangat hidup sehat yang ditunjukkan oleh warga Perawang di GOR Tualang menjadi contoh bahwa olahraga bukan hanya tentang kebugaran, tetapi juga tentang menciptakan lingkungan yang sehat dan nyaman bagi semua.
“Ayo, kita semua jaga kebersihan dan terus rutin berolahraga. Dengan begitu, kita bisa hidup lebih sehat dan bahagia,” tutup Vivi menyudahi. (dol)