Siak  

Rotasi Kepemimpinan, Polres Siak Sertijab Empat Kapolsek

Siak, – Kepolisian Resor Siak melaksanakan upacara serah terima jabatan (Sertijab) beberapa Kapolsek di bawah naungan Polres Siak. Acara yang berlangsung di Lapangan Apel Polres Siak ini dipimpin langsung oleh Kapolres Siak, AKBP Asep Sujarwadi, serta dihadiri oleh Wakapolres Siak KOMPOL Ade Zaldi, dan sejumlah pejabat penting lainnya.

Dalam amanatnya, Kapolres AKBP Asep Sujarwadi menegaskan bahwa mutasi merupakan hal rutin dalam institusi Polri yang bertujuan untuk memberikan penyegaran serta promosi jabatan bagi personel.

“Mutasi ini adalah bagian dari dinamika organisasi yang diharapkan mampu meningkatkan kinerja dan profesionalisme personel,” ujar AKBP Asep.

Serah terima jabatan melibatkan beberapa posisi Kapolsek. KOMPOL Wan Mantazakka, S.H., M.H., yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Minas, kini dipromosikan sebagai Kasiintelair Subditgakkum Ditpolairud Polda Riau.

Posisi Kapolsek Minas kemudian diisi oleh KOMPOL Carroland Rhamdhani, S.H., S.I.K., M.H., M.I.K., yang sebelumnya bertugas sebagai Kanit 2 Subdit 1 Ditreskrimum Polda Riau.

Selain itu, KOMPOL David Richardo, S.I.K., yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Kandis, diangkat menjadi Kabagops Polresta Pekanbaru Polda Riau. Sementara itu, KOMPOL Darmawan, S.H., M.H., yang sebelumnya bertugas di Polres Bengkalis, kini menduduki posisi sebagai Kapolsek Kandis.

Dalam suasana yang penuh kekeluargaan, AKBP Asep menyampaikan apresiasinya kepada para pejabat lama atas dedikasi dan kontribusi mereka selama bertugas di Polres Siak.

“Terima kasih atas pengabdian dan dedikasi yang telah diberikan. Semoga sukses di tempat yang baru,” tambahnya.

Di sisi lain, Kapolres juga mengucapkan selamat datang kepada pejabat baru yang bergabung di Polres Siak.

“Selamat bergabung dan mari kita terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,” tuturnya.

Upacara Sertijab ini berlangsung aman dan lancar hingga selesai, hal ini menunjukkan kekompakan dan profesionalisme yang tinggi dari seluruh jajaran Polres Siak.

https://riauexpose.com/wp-content/uploads/2024/06/Merah-Ilustratif-Modern-Dirgahayu-Bhayangkara-Instagram-Story_20240629_090843_0000.png