Siak  

Berburu Gulai Rusa Masakan Melayu Cik Roni di Perawang Siak

Screenshot

Pengunjung saat menikmati santap siang Masakan Melayu Cik Roni


SIAK- Bila berkunjung ke Kota Perawang, Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak, Riau, tak lengkap kiranya kalau tidak mampir ke Rumah Makan khas Melayu ‘Cik Roni’.

RM Cik Roni terkenal dengan berbagai masakan khas melayu. Selain mesakannya menggoda selera, harga yang dipatok empunya usahapun tidak membuat kantong pengunjung bolong.

Untuk lokasi, RM Khas Melayu Cik Roni berlokasi di Jalan Hang Nadim, Kampung Tualang, Kota Perawang, Kabupaten Siak.

Usaha Cik Roni ini mulai melayani pengunjung dari pukul 10:00 hingga 14:00 wib. Usahanya setiap hari hanya berlangsung lebih kurang 4 jam saja.

Owner RM Ampera Melayu Cik Roni bernama Roni saat berbincang dengan riauexpose, minggu (19/5/24) mengatakan, usaha kuliner ini sudah ditekuninya sejak 10 tahun terkahir.

“Usaha ini sudah saya jalani sejak sepuluh tahun terakhir, semua bermula dari nol,” kata pria asli melayu itu.

Saat ini, Cik Roni telah maraup cuan jutaan rupiah setiap harinya dari usahanya tersebut.

Untuk pelangganya sendiri, mulai dari PNS, Polisi, Karyawan Perusahaan, bahkan beberapa Bank yang ada di Kecamatan Tualang acap kali membuat acara dengan memesan menu dari masakan melayu Cik Roni ini.

Cik Roni, sapaan pria berusia 60 tahun itu menjelaskan untuk menu yang diisediakan lebih cenderung ke masakan khas melayu. Seperti, Asam pedas patin, salai cendawan, bebek cabai hijau, gulai tembusu dan asam pedas ikan baung, udang galah, goreng punai, hingga gulai rusa dan olahan jengkol yang paling ditunggu pelanggan setiap harinya.

“Paling diburu atau favorit pelanggan di sini menu gulai rusa dan bebek cabai hijau,” kata roni.

Menariknya, usaha yang ditekuni Pria 60 tahun ini adalah usaha kelurga. Artinya dia menjalankan usaha tersebut hanya bersama anak dan istrinya saja tanpa melibatkan orang luar.

Terkait rasa, tentunya tidak usah diragukan lagi. Setiap lidah pasti beda rasa.

“Silahkan mampir dan cicipi langsung berbagai menu andalan khas melayu di RM Melayu Cik Roni,” pungkasnya mengakhiri.

https://riauexpose.com/wp-content/uploads/2024/06/Merah-Ilustratif-Modern-Dirgahayu-Bhayangkara-Instagram-Story_20240629_090843_0000.png